Sunday, January 24, 2010

Review: Royal Pains

Di Season 1

Berawal dari tuduhan mal praktik di sebuah rumah sakit, Hank Lawson,dr dikeluarkan dari rumah sakit tersebut dan ijinnya dicabut. Dari kejadian tersebut Hank menjadi frustasi hingga kehilangan tunangannya sampai pada akhirnya adik Hank, Evan R. Lawson, datang dan mengajak Hank ke Bridge Hampton untuk bersenang-senang.

Pada saat mendatangi sebuah pesta, Hank menyelamatkan nyawa seorang pengunjung wanita dan di daerah Hampton orang-orang tidah suka memanggil 911, mereka lebih suka menjaga privasi mereka. Dengan keadaan seperti ini, Hank mendapatkan kesempatan untuk mejadi dokter pribadi di Hampton. Dan pemilik rumah tempat pesta, Boris, memberikan sebongkah emas kepadanya dan menawarkan tempat untuk tinggal. Kemudian Divya menemui Hank untuk menawarkan kerjasama membentuk HankMed.

Season 1 memiliki 12 episode: 1. Pilot, 2. There will be food, 3. Strategic Planning, 4. TB or not TB, 5. No man is an Island, 6. If I were a sick man, 7. Crazy Love, 8. The Honeymoon is over, 9. It's like jamals vu all over again, 10. Am I blue?, 11. Nobody's Perfect dan 12. Wonderland.

Setelah kejadian di tempat Borris, Hank mendapat panggilan dari Tucker Bryant seorang anak konglomerat, Marshall Bryant, bahwa pacarnya membutuhkan seorang dokter karena Tucker baru saja menghancurkan satu dari beberapa ferrari nya. Pacarnya memang tidak apa-apa, hanya berlebihan dengan apa yang baru saja dialaminya. Akan tetapi Tucker terjatuh dan ternyata dia penderita hemofili. Ini tidak akan menarik jika kalian tidak melihatnya sendiri. Setelah Tucker, masih banyak lagi klien-klien lain yang mempercayakan penanganan medisnya kepada Hank.

Selain kehidupan karirnya, Hank bertemu dengan Jill Casey dan dia naksir Jill begitu juga Jill juga naksir Hank. Jill masih memiliki seorang sumai bernama Charlie yang juga seorang dokter. Kedatangan Charlie membuat hubungan mereka menjadi canggung. Dan pada akhirnya Jill harus memilih di antara mereka.

Pokoknya ini serial TV yang keren banget. Can't wait for season 2!

Cast and Character


* Hank Lawson (Mark Feuerstein): Tokoh utamanya. Seorang dokter yang sukses menangani pasien-pasien UGD, dia kehilangan pekerjaan dan ijin karena dituduh melakukan malpraktek. Ketika dia berhasil menyelamatkan nyawa seseorang wanita di sebuah pesta, dia mulai berkarir menjadi dokter kembali di Hampton.

* Evan R. Lawson (Paulo Costanzo): Adik kandung Hank. Seorang akuntan dan CFO-nya HankMed. Dia selalu muncul dalam episode dimana dia selalu melakukan hal bodoh dan memalukan.

* Jill Casey (Jill Flint): Teman tapi mesra nya Hank. Dia seorang administrator di sebuah rumah sakit. Dia juga naksir Hank, tetapi Jill masih memiliki suami, Charlie, yang membuat hubungan mereka menjadi canggung.

* Divya Katdare (Rhesma Shetty): Hank's Physician Assistant. Dia menawarkan kerjasama dengan Hank untuk membuat HankMed yang pada awalnya tidak begitu berarti untuk Hank. Divya juga menyembunyikan karirnya ini dari orang tuanya akan tetapi pada akhirnya mereka merestui karirnya di HankMed.

Boris


Tucker Bryant

0 comments:

Post a Comment